Selasa, 05 Mei 2009

Permen Jelly Rumput Laut

Tekstur permen jelly rumput laut dipengaruhi oleh konsentrasi gelatin dan perbandingan pemanis (sukrosa, glukosa dan fruktosa). Bahan-bahan tersebut berpengaruh pada mutu organoleptik, sifat fisik dan kimia permen jelly rumput laut (Eucheuma cottonii). Jadi kenyal atau kerasnya permen ditentukan oleh banyaknya kandungan gelatin pada bahannya. sedangkan rasa dipengaruhi oleh pemanis pada permen. Keunggulan permen ini terbuat dari rumput laut yang memiliki berbagai macam kandungan yang baik dan tidak merugikan bila dikonsumsi. Harga Rp 5.000 perbungkus isi 24 permen.

Pempek Ikan

Pempek merupakan makan yang sudah tidak asing lagi bagi kita. makanan ini berasal dari palembang dan sangat digemari oleh semua kalangan baik anak-anak maupun orang dewasa. Pempek memiliki keunggulan dalam kandungan gizi yang sangat komplit jika dibandingkan dengan jajanan yang lain, sebab Pempek itu sendiri terbuat dari ikan, yang kita ketahui bahwa ikan memiliki kandungan gizi yang lengkap. Harga berkisar Rp 5.000 perporsi.

Ikan Kaleng

Berhati-hati dalam memilih dan membeli produk ikan dalam kaleng merupakan tindakan yang sangat tepat dan bijaksana.

Memakan produk yang telah menurun mutunya tidak saja merupakan tindakan pemborosan dan sia-sia dari segi gizi, tetapi yang lebih fatal lagi adalah berbahaya bagi kesehatan.

Kebusukan ikan kaleng dapat disebabkan oleh proses pembuatan tidak benar, kebocoran wadah karena penutupan kurang baik, atau karena bahan baku dibiarkan terlalu lama kontak dengan udara pada waktu persiapan. Kebusukan tidak selalu dapat dideteksi dari penampakan wadah, sebab tak pasti terjadi perubahan bentuk. Keunggulan produk ini adalah daya simpan yang dimiliki cukup lama sehingga untuk dikonsumsi dalam jangka waktu yang akan datang masih bisa. Harga berkisar Rp 2.500 sampai Rp 5.500

Terasi Ikan

Terasi merupakan produk awetan ikan-ikan atau rebon yang telah diolah melalui proses pemeraman atau fermentasi, penggilingan atau penumbukan dan penjemuran yang berlangsung selama + 20 hari. Ke dalam produk terasi tersebut ditambahkan garam yang berfungsi sebagai bahan pengawet. Unsur gizi yang terkandung di dalam terasi cukup lengkap dan cukup tinggi. Di samping itu dalam terasi udang terkandung yodium dalam jumlah tinggi yang berasal dari bahan bakunya. Keunggulan terasi ikan ini sangat enak jika dijadikan campuran untuk membuat sambal. Serta memiliki daya simpan yang lama. Harga berkisar Rp 1.000 sampai Rp 3.000.

Mie Ikan

Mie Ikan merupakan satu produk baru yang masih di peringkat promosi dan hanya dijangka akan mendapat sambutan yang menggalakkan dari masyarakat. Ini memandangkan ia memberi rasa yang lebih enak, tekstur yang lembut dan mengandungi kandungan protein yang tinggi berbanding mie biasa yang terdapat di pasaran. Harga Rp 4.000 permangkuk.

Sate Ikan

Sate ikan merupakan sejenis makanan ringan yang diproses daripada ikan yang mengandungi kandungan kadar protein yang tinggi serta enak dimakan.

Jenis-jenis ikan yang sesuai untuk diproses sebagai sate ikan adalah jenis-jenis ikan yang kurang kandungan lemak seperti ikan biji nangka, kerisi, gelama dan anak ikan merah.

Harga Rp 2.000 pertusuk

otak-otak


Otak-otak adalah sejenis makanan tradisional di perkampungan nelayan. Kebiasaannya dimakan sebagai makanan ringan di jamuan petang. Terdapat dua jenis otak-otak di Malaysia iaitu "Otak-otak Terengganu" dan "Otak-otak Johor."

Pada lazimnya ia dibungkus dengan daun kelapa atau daun nipah tetapi kini ianya boleh dibungkus dengan kulit popia dan dikenali sebagai 'spring roll'.

Kebiasaan otak-otak diperbuat daripada isi ikan laut. Bagi ikan air tawar yang sesuai untuk dibuat otak-otak ialah ikan tilapia merah, patin dan keli.

Otak-otak yang dibungkus dengan daun kelapa atau daun nipah perlu dibakar di atas dapur arang atau dapur biasa. Ia lebih enak dimakan ketika masih panas.

Harga Rp 4.500 perbungkus